Yesung Super Junior Bawakan SHINee Snack



Yesung Super Junior Bawakan SHINee Snack di Ruang Ganti


WowKeren.com - Salah satu personil Super Junior, Yesung, menunjukkan dukungannya kepada artis yuniornya, SHINee, yang comeback bulan ini. Dukungan itu ditunjukkannya dengan mendatangi ruang ganti SHINee saat tampil di acara "Music Bank", Jumat, 23 Maret.

Di backstage, SHINee bertemu dengan artis senior dan yunior mereka. Onew, Key, Jonghyun, Taemin dan Minho juga memberikan CD mereka yang sudah dibubuhi tanda tangan. Namun Yesung justru berbeda. Dia malah yang mendatangi ruang ganti SHINee dan membawakan minuman serta snack.

Menurut Yesung, ini adalah salah satu caranya dalam mendukung aksi juniornya itu. Melihat perhatian seniornya, SHINee mengucapkan terima kasih.

Leave a Reply